Skip to main content

Posts

Showing posts from April, 2020

SUMMARY DATA STRUCT

Linked List  adalah salah satu bentuk struktur data yang memuat kumpulan data (node) yang menempati  memori dinamis  dan setiap node menunjuk kepada node lain melalui  pointer  sehingga saling berhubungan dengan berurutan. Single Linked List merupakan linked list yang setiap nodenya mempunyai 2 field yaitu field yang berisi data dan field yang berisi  pointer ke node berikutnya , sehingga pointer bergerak hanya ke satu arah saja.  Double Linked List benar-benar mirip seperti Single Linked List, opeasi yang dilakukan pun mirip seperti Single Linked List. Perbedaannya hanya pada setiap nodenya memiliki  tambahan 1 field  yang berisi  pointer ke node sebelumnya , sehingga pointer bergerak kedua arah. Stack  merupakan struktur data linear yang beroperasi seperti tumpukan, yaitu Last In First Out (LIFO) dimana elemen yang terakhir masuk (berada di paling atas) akan terlebih dahulu diproses lalu dikeluarkan dari stack.  Queue  merupakan struktur data linear yang beroperas

BINARY SEARCH TREE

Binary Search Tree (BST) merupakaan salah satu struktur data yang digunakan untuk menyimpan data yang mempermudah proses pencarian data (searching), memasukkan data berurut (insertion) dan menghapus data (deletion). Binary Search Tree memiliki bentuk seperti Tree dan setiap data harus memiliki nilai yang berbeda dimana data disebut dengan Node. Node yang berada diposisi paling atas disebut dengan Root. Dalam BST, node akan terhubung dengan node lainnya sebanyak maksimalnya 2. Kedua node memiliki nama left subtree dan right subtree. Left subtree harus memiliki nilai lebih kecil dari nilai di node dan right subtree harus memiliki nilai lebih besar dari node. Node yang tidak memiliki left maupun right subtree disebut leaf. Searching Misalkan ingin mencari integer dengan value n. Searching dimulai dari Root. Apabila n bernilai sama dengan Root, pencarian data akan berhenti karena data sudah ditemukan. Namun, apabila n bernilai lebih kecil dari Root, maka pencarian b